Pages

Senin, 19 Juli 2010

Stop Diskriminasi Terhadap ODHA

STOP DISKRIMINASI TERHADAP ODHA !!!
(by Pungkas)

HIV(Human Immunodeficiency Virus) adalah virus yang melemahkan system kekebalan tubuh manusia. HIV mengakibatkan zat kekebalan tubuh pada CD4 sel darah putih itu menurun hingga 200/mm3 darah, (normal 500 s/d 1600/mm3 darah). Ketika immune menurun drastis, dapat dipastikan akan dengan mudah terserang oleh penyakit, dan hal ini di sebut dengan AIDS. ORANG DENGAN HIV AIDS disebut ODHA.Virus yang kasus pertamanya di temukan di AS pada tahun 1981 ini berkembang menjadi virus fenomenal pada abad ini, hanya bisa menular melalui melalui : Darah & Cairan kelamin.HIV hanya dapat hidup di dalam tubuh manusia yang hidup dan hanya bertahan beberapa jam saja di luar tubuh. Berikut ini fakta bahwa HIV TIDAK MENULAR melalui • HIV tidak dapat menular melalui air ludah, air mata, muntahan, kotoran manusia dan air kencing. HIV tidak ditemukan di keringat. • HIV tidak dapat menembus kulit yang utuh dan tidak menyebar melalui sentuhan dengan orang yang terinfeksi HIV, atau sesuatu yang dipakai oleh Odha; saling penggunaan perabot makan atau minum; atau penggunaan toilet atau air mandi bergantian. • Perawatan seseorang dengan HIV tidak membawa risiko apabila tindakan pencegahan diikuti seperti membuang jarum suntuk secara aman dan menutupi luka. • HIV tidak menular melalui nyamuk atau serangga pengisap darah yang lain. Kebanyakan serangga tidak membawa darah dari satu orang ke orang lain ketika mereka menggigit manusia. Parasit malaria memasuki aliran darah dalam air ludah nyamuk, bukan darahnya. Stigma dan diskriminasiMasalah social seperti Stigma dan diskriminasi merupakan menyebabkan kematian utama bagi ODHA dari pada melawan penyakitnya sendiri. Akan tetapi pada jaman modern ini opini tersebut dan diskriminasi itu harus dipatahkan, hal ini dikarenakan HIV seperti gunung es yang sewaktu-waktu meledak dan tidak pandang bulu. Kita harus hapus stigma dan diskriminasi dari sekarang, coba anda bayangkan Bagaimana jika yang terinfeksi HIV itu adalah Sahabat kita? Saudara kita? Orangtua kita? Pasangan kita? Anak kita? Dan akhirnya diri kita sendiri? Apa yang harus kita lakukan????.catatan pendek diatas akan digunakan sebagai media KIE (brosur) pada aksi damai-bisu ASMARA - aksi bersama renungan AIDS surabaya yang diadakan di jl. basuki rahmat surabaya (taman pertigaan depan Tunjungan Plasa Surabaya). acara ini disuport oleh : DFC universitas bhayangkara, MAPANZA universitas airlangga, LAKAPANZHA universitas wijaya kusuma, SeBAYA-PKBI, AKAR community, JOTHI (jaringan orang terinfeksi HIV Indonesia) jawa timur.

0 komentar:

Posting Komentar